Yes (Fragile Album)

Fragile artwork 1971

“I'll be the roundabout
The words will make you out 'n' out
I spend the day your way
Call it morning driving thru the sound and in and out the valley”

Yes Fragile line up, left to right :Steve Howe, Jon Anderson, Rick Wakeman, Bill Bruford, Chris Squire
Fragile album studio ke 4 milik Yes emang jawara, a must hear ! album ini jadi yang pertama dengan keyboardist Rick Wakeman setelah sebelumnya Tony Kaye dipecat yang konon katanya karena kurangnya minat belajar dan memperluas suara keyboardnya (waduh). Latihan berlangsung pada bulan Agustus 1971 dimana Squire menggambarkan sebagai "sebuah studio latihan kecil di Shepherd Market, London”. Saat itu bekerja dengan Kaye terasa menjadi tidak berhasil, Ia enggan memperluas dan mengeksplore suara pianonya dari Hammond organ, dengan instrumen baru seperti Mellotron atau Moog synthesizer. Akhirnya Anderson dan Squire meminta Kaye meninggalkan band dan digantikan akhirnya oleh Rick Wakeman. Wakeman sendiri merupakan pemain musik classic terlatih yang berasal dari grup music folk rock Strawbs. Konon katanya saat itu Wakeman pertama bergabung dengan Yes dan jamming lagu Heart of the Sunrise. Squire merasa Wakeman cocok mengisi kekosongan piano saat itu, terutama karena Wakeman mampu memainkan Instrumen Mellotron dan Moog synthesizer sesuai keinginan mereka sebelumnya.

Rick Wakeman

Rekaman untuk album Fragile berlangsung pada bulan September 1971 di Advision Studios menggunakan mesin rekaman 16-track. Rolling Stone magazine melaporkan biaya untuk album Fragile ini sebesar $ 30.000. Sampul album nya sendiri dirancang dan di ilustrasikan oleh seniman Inggris, Roger Dean (yang kemudian menjadi desainer album Yes di album – album selanjutnya).

Yes during recording Fragile album

Fragile terdiri dari 9 track, dimana 4 track nya merupakan aransemen bersama dan 5 track lainnya merupakan ide dan aransemen pribadi. Pendekatan ini dilakukan untuk mengurangi biaya produksi dan lebih menghemat waktu terutama karena sebagian uangnya juga digunakan untuk membeli peralatan keyboard untuk Wakeman. Bruford menjelaskan Fragile menjadikan wadah untuk masing – masing personil untuk bisa lebih mengeksplore dan berimajinasi akan ide – ide dan fantasi musiknya pribadi. Wakeman sendiri beranggapan bahwa mereka bisa menjaring pendengar – pendengar baru dan hal ini juga dirasa mampu untuk melihat kontribusi dari masing – masing personil.

Side pertama dimulai dengan lagu Roundabout yang ditulis oleh Howe dan Anderson. Lagu ini juga menjadi salah satu lagu Yes yang terkenal dan selalu mereka mainkan saat live performance. Lagu yang menjadikan saya pribadi jatuh cinta pada Yes (ceilah). Terdapat juga lagu berjudul Cans and Brahms yang merupakan adaptasi Wakeman untuk gerakan ketiga Symphony No 4 di E minor oleh Johannes Brahms (cocok banget bagi para pencinta music klasik). Terdapat juga lagu berjudul We Have Heaven dengan dua set utama dari nyanyian yang hanya di isi oleh frasa "Tell the Moon dog, tell the March hare" dan "He is here, to look around". Side pertama kemudian ditutup oleh lagu South Side of the Sky (recommended deh).

Steve Howe (left) and Rick Wakeman at Advision Studio 1971
Side kedua di buka oleh track milik Bruford berjudul Five per Cent for Nothing (judulnya sendiri berdasarkan pada kesepakatan Yes dengan mantan manajer mereka Roy Flynn dengan bayaran sebesar 5% dari royalti Yes) dengan durasi lagu hanya 35 detik. Sedangkan Long Distance Runaround menjadi solo milik Squire dengan lirik yang ditulis oleh Anderson. Terdapat juga lagu berjudul The Fish (Schindleria Praematurus) dimana judulnya diambil dari salah satu ikan prasejarah (entah karena lagunya memang bercerita tentang ikan atau bukan tapi mungkin itulah salah satu bentuk kebebasan berekspresi dari masing masing personil, penambahan judul yang aneh aneh pun tidak jadi masalah). Lagu Mood for a Day menjadi track milik Steve Howe yang memainkan solo gitar dengan gitar Conde Flamenco nya, side kedua pun ditutup oleh lagu Heart of the Sunrise (yang juga menjadi lagu yang sering dibawakan live) dimana dilagu ini Wakeman menampilkan latar belakang kemampuan musik klasik nya yang terlatih, dan kemudian diakhiri dengan frasa “Tell the Moon dog, tell the March hare" seperti pada lagu We Have Heaven.

Bill Bruford
Secara keseluruhan menurut saya pribadi album Fragile masih cocok ditelinga para pendengar yg belum terbiasa dengan lagu – lagu durasi panjang ala Prog Rock, terlebih karena track lagu di album ini masih cukup easy listening dan terdapat juga beberapa lagu durasi pendek (lagu terpanjang nya hanya berdurasi 08:30). Yes menjadi sangat produktif mengingat album Fragile nya ini menjadi album studio ke 4 mereka, hanya dalam kurun waktu 2 tahun saja sejak album pertama rilis tahun 1969. Fragile pertama kali rilis pada 26 November 1971 (di amerika sendiri baru rilis 4 Januari 1972 dan berhasil menempati posisi 4 U.S. Billboard Top LPs chart dan nomer 7 di UK).

Yes 1971

“..dream on on to the heart of the sunrise, sharp-distance ..

How can the wind with its arms all around me, sharp-distance ..

How can the wind with so many around me, I feel lost in the city”



· Jon Anderson – lead and backing vocals

· Steve Howe – electric and acoustic guitars, backing vocals

· Chris Squire – bass guitars, backing vocals, electric guitar

· Rick Wakeman – Hammond organ, grand piano, RMI 368 Electra-Piano and Harpsichord, Mellotron, Minimoog

· Bill Bruford – drums, percussion







(dari berbagai sumber)


Komentar

Postingan Populer